Kahfi Talk less Do More

Cara Mengatasi Debian di VirtualBox Tidak Bisa Ping ke Windows

1 min read

Debian gak konek ke windows ? begitulah kira – kira bahasa sehari – harinya, hal ini tidak jarang terjadi pada kita khususnya anak TKJ, Oleh karena itu saya ingin membantu anda untuk mengatasi Debian Tidak Konek ke Windows melalui artikel ini yang berjudul Debian di VirtualBox Tidak Bisa Ping Ke Windows ? Ini Solusinya.

Oke gan sebelumnya kita harus tau apa itu virtualbox, VirtualBox adalah aplikasi yang memungkinkan kita bisa menjalankan sebuah sistem operasi di dalam sistem operasi yang sedang berjalan. Dengan virtualbox kita bisa menjalankan sistem operasi secara virtual, selagi kita menggunakan windows sebagai os utama.  

Virtualbox ini tentunya sudah tidak asing lagi terdengar di telinga anda. Virtualbox ini adalah aplikasi yang cukup banyak digunakan oleh berbagai siswa tkj untuk praktek membuat sebuah server. Sebenarnya ada aplikasi lain yang memiliki fungsi sama dengan virtualbox, yaitu vmware.

Namun selama ini saya lebih suka menggunakan virtualbox, karena lebih ringan dan mudah untuk dioperasikan.  

Dan masih sama seperti postingan yang sebelumnya. Saya membuat tutorial ini karena ada salah satu pembaca yang mengalami kendala dalam menggunakan virtualbox ini, dalam kasus ini adalah “windows bisa ping ke virtualbox, tapi virtualbox tidak bisa ping ke windows”.

Kurang lebih seperti itu Sistem operasi debian yang ada di virtualbox tidak bisa melakukan ping ke os windows kita, namun ping bisa dilakukan dari os windows ke debian di virtualbox. Jika anda sudah sangat yakin, tidak ada kesalahan pada konfigurasi network pada sisi debian, atau pemilihan adapter di virtualbox. Jadi apa yang salah di sini ? apakah settingan pada debian servernya ? Jawabannya adalah:  

Daftar isi

Firewall Di Windows Menolak Ping Dari VirtualBox

Lalu apa yang harus kita lakukan, kita tinggal mematikan firewall windows kita. Berikut adalah cara menon-aktifkan firewall pada windows. Kali ini saya menggunakan sistem operasi windows 8.  

1. Masuk Pada Menu Firewall Windows   windows > firewall  

  2. Klik pada Turn Windows Firewall On Or Off  

  3. Matikan Firewall Yang Terhubung Ke Jaringan Anda  

AntiVirus Belum di matikan

Yang harus di lakukan adalah mematikan antivirusnya terlebih dahulu, biasanya antivirus memblock semua lalu lintas pengiriman data yang mencurigakan, oleh karena itu sebaiknya antivirus di matikan dulu, begini caranya.  

Di sini admin menggunakan Antivirus Eset, begini Cara mematikan antivirus eset   1. Klik kanan Icon AntiVirus Eset, lalu pilih Pause Protection

2. Lalu muncul jendela Eset, di sini eset memberikan pilihan waktu berapa lama eset mematikan perlindungan antivirusnya, terserah agan mau pilih berapa lama, Lalu Klik Ok  

Sebelum itu, pastikan terlebih dahulu apakah settingan atau konfigurasinya sudah di tentukan atau di buat dengan benar.  

Setelah tutorial di lakukan dengan benar, Silahkan anda praktekan atau tes ping dari debian ke windows. dan lihat hasilnya.  

Saat melakukan pratek jangan terlalu panik, lakukan dengan santai dan bertahap, pahami setiap langkah yang anda lakukan.

Selain faktor firewall ataupun Antivirus, ada beberapa alasan tidak terhubungnya ke dua sistem operasi tersebut, antara lain bisa dari kesalahan saat melakukan konfigurasi ip address atau pemilihan adapter pada virtualbox (Apakah bridge, atau host-only adapter).

Jika masih belum konek juga silahkan berkomentar di bawah, insya allah saya akan jawab secepatnya.  

Akhir Kata

Sekian Artikel saya kali ini, Semoga bermanfaat untuk anda, Nantikan artikel terbaru lainnya di Efyei. Terima Kasih sudah berkunjung.

Kahfi Talk less Do More

0 Replies to “Cara Mengatasi Debian di VirtualBox Tidak Bisa Ping ke…”

Tinggalkan Balasan